PASAR SUKAWATI
OLEH-OLEH MURAH DI BALI
Pasar Sukawati, siapa yang tidak tahu atau minimal tidak pernah mendengar nama pasar oleh-oleh murah di Bali ini, pasar sukawati begitu terkenal bagi wisatawan tidak hanya wisatawan dalam negeri tetapi juga mancanegara, pasar ini dikenal sebagai pusat penjualan kerajinan khas Bali, di pasar yang berlokasi di Jl Raya Sukawati ini tiap harinya selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan. Pasar ini sudah dibuka mulai pagi pukul 8 hingga sore pukul 6.
Berbagai macam barang kesenian dan oleh-oleh khas Bali dengan harga murah dapat anda temui disini, mulai dari baju barong, kain pantai, mukena Bali, lukisan, patung semua tersedia lengkap, waktu yang tepat untuk datang adalah pagi hari saat pasar baru dibuka dan sore hari saat pasar akan ditutup karena biasanya harga bukaan yang ditawarkan oleh para pedagang tidak terlalu mahal, karena pasar sukawati berkonsep pasar tradisional anda harus pandai-pandai menawar harga.
More From Author
Daya Tarik Wisata